gravatar

You and Network [Kamu dan Jejaring]

  • If you do not know, but you know how to find it …. just find by “yourself”.
  • If you do not know, but you know to whom to ask … then ask “your network”.
  • If you do not know and you do not know to whom to ask … then ask the “global network”.

So . share this article and see how wonderful network …. !!

Dunia sekarang adalah dunia berbagi (Sharing) bukan sekedar dunia tukar menukarExchange) (

If you do not know, but you know how to find it …. just find by “yourself”.

Kalau kamu ngga tahu, tetapi kamu tahu dimana mencarinya …
carilah sendiri !

Mencari sendiri sendiri seringkali akan mendapatkan lebih dari yang dicari. Ketika mencari sendiri banyak pengalaman yang dapat dipakai untuk belajar tentang hal yang dicari maupun teknik mencarinya. Sehingga semakin sering kita berusaha sendiri maka akan semakin cepat kita menemukannya. Dengan demikian coba usahakan sendiri dulu supaya tidak tergantung pada orang lain.

If you do not know, but you know to whom to ask … then ask “your network”.

Kalau kamu ngga tahu, tapi kamu tahu siapa yg harus ditanya …
tanyakan ke rekan-rekan jaringanmu !

Nah, ketika mencari sendiri tentunya banyak sekali kendalanya. Salah satunya adalah kondisi dimana suatu saat kita sendiri tidak tahu dimana harus mencarinya. Kawan, kerabat, saudara, sahabat dan kolega lingkungan profesi yang kita kenal di sekeliling kita merupakan tempat yang sangat tepat untuk bertanya. Untuk itu perlu sekali mempunyai teman yang cukup banyak, sehingga akan cukup banyak tempat kita bertanya. Kita juga harus tahu kelebihan dan kelemahan teman kita, sehingga kita dapat “sharing” (berbagi) pengetahuan.

“Your Network” adalah anda dan kerabat anda yang saling kenal, saling tahu, dimana identitas satu dengan yang lain diketahui atau dapat dengan mudah diketahui. Misalnya lingkungan profesi, sesama anggota pecinta alam, sesama anggota club, sesama asal Madura, teman satu gereja, teman satu vihara, teman satu masjid …. dll. Jadi ikutlah aktif didalam lingkungan anda, karena mereka semua ini akan dengan senang hati membantu kita. Namun tentunya kita juga harus berusaha menciptakan atau menumbuhkan suasana
saling membantu. “Helpfull environment” ini harus kita usahakan bersama didalam ‘network’, tidak mungkin dikerjakan sendirian.

If you do not know and you do not know to whom to ask … then ask the “global network”.

Kalau kamu ngga tahu, dan kamu ngga tahu kepada siapa harus bertanya …
tanyakan ke “global network” !

Keterbatasan selalu saja ada, bahkan teman, kerabat, juga kolega seprofesi kitapun punya keterbatasan ….emangnye superman ! Maka saatnya anda masuk ke “Global Network“.

Dalam ‘global network‘ ini kita bahkan tidak tahu siapa yang akan kita tanyai, kita tidak tahu bagaimana mau bertanya karena lingkungan ‘network‘ sekeliling kita sudah tidak ada lagi yang dapat membantu. Yang kita tahu sekarang hanyalah ‘virtual world‘, disinilah kita dapat bertanya. Ada yang berupa ‘webpage‘ maupun ‘WebBlog’ dalam bentuk forum diskusi, ‘chatting room‘, juga ada mailing list (yang ini dapat juga ‘your network’ karena sudah saling kenal, namun tidak jarang mailing list ini berisi orang yang anda tidak kenal sama sekali, bahkan ada menggunakan ‘nick name’ (nama samaran), ada juga ‘news group’ yang kebanyakan sudah dikelompokkan sesuai dengan minat anggotanya.

Banyak sekali yang akan kita dapatkan dalam “global network” ini, termasuk ilmu, informasi, serta dapat juga melontarkan pertanyaan maupun ikut membantu menjawab pertanyaan orang lain yang seringkali tidak kenal. Dan akan terjadi .. “sharing knowledge” ..

Dengan demikian ketika ‘network‘ kita sudah tidak dapat membantu, maka “global network” merupakan dunia virtual yang tepat untuk berdiskusi atau bertanya.

Menurut Chairman CEO Chevron Kenneth T. Derr di tahun 1999, dengan sharing knowledge maka dalam 7 tahun Chevron telah menghemat biaya sebesar 2 Billion USD setiap tahun dari 9.4 ke 7.4 Billion USD. Dan sudah dimulai sejak tahun 1990.

Nah bayangkan seandainya kita dapat selalu sharing knowledge ini secara nasional maupun mengglobal tentunya akan terjadi efisiensi yang cukup besar juga dan akan sangat berarti bagi seluruh umat manusia. karena mengurangi pemborosan.

Of all the initiatives we’ve undertaken at Chevron during the 1990s, few have been as important or as rewarding as our efforts to build a learning organization by sharing and managing knowledge throughout our company.

In fact, I believe this priority was one of the keys to reducing our operating costs by more than $2 billion per year – from about $9.4 billion to $7.4 billion – over the last seven yea Speech by Kenneth T. Derr (Chairman of the Board and Chief Executive Officer Chevron Corporation) January 11, 1999

Yang jauuh lebih penting coba dulu sendiri !

Namun tentunya seandainya “global network” tidak dapat memberikan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan kita .. Kita harus kembali ke diri sendiri, mencari jawaban sendiri karena kita mempunyai tanggung jawab atas diri kita sendiri. Dan jangan lupa ‘sharing‘ hasilnya .. Dan berbagilah ilmu dengan yang lain.

Berbagi ilmu bisa saja dengan menuliskan dalam sebuah catatan blog, homepage, maupun membuat dan menulis artikel di media cetak, … kalo bruntung dapet uang saku euy !.

So …. share your knowledge and see how wonderful network …. !!

Daftar Isi Basyabook

Follow Me on Twitter

My Skype

My status

Ocehan @basya999

Ngobrol Yuk...

My Google Talk

Artikel Basya World